PENDAHULUAN
A. Latar Belakang
Pada mulanya, sebuah komputer hanya dapat dipergunakan secara individual (stand alone) Namun perkembangan teknologi digital telah memungkinkan sebuah komputer untuk dapat berkomunikasi dengan komputer lain. Secara sederhana, dengan menggunakan sebuah kabel dan port komunikasi, dua buah komputer atau lebih dapat dihubungkan dan saling bekerjasama. Jika dua buah komputer (A dan B) saling dihubungkan, maka hal-hal yang dapat dilakukan antara lain: Komputer A dapat mengakses file-file yang ada di Komputer B, Komputer A dapat mengakses disk drive dari Komputer B, Komputer A dapat mengirimkan data ke Komputer B, dan lain sebagainya.
Dengan prinsip di atas, maka dapat dikembangkan suatu jaringan komputer dimana di dalamnya terhubung lebih dari satu buah komputer sehingga antar komputer tersebut dapat saling tukar menukar fasilitas data dan informasi.. Untuk dapat membuat beberapa komputer terhubung dengan jaringan dan saling bekerjasama, dibutuhkan jalur transmisi baik dengan menggunakan kabel (terstrial) maupun tanpa kabel (melalui satelit) Kabel transmisi digital (misalnya jenis UTP), dan Perangkat lunak sistem operasi dan aplikasi yang memiliki fitur jaringan dan diinstalasi pada masing-masing komputer. Komunikasi data antara komputer memungkinkan bagi user untuk mengirim dan menerima data dari dan ke computer lain. Hal tersebut juga dapat dimanfaatkan oleh suatu perusahaan untuk mengomunikasikan data baik kepada perusahaan lain sebagai pemakai informasi external maupun kepada karyawan sebagai pemakai internal. Prinsip-prinsip dan cara pengkomunikasian data selanjutnya akan dibahas dalam bab selanjutnya dari makalah ini.
B. Rumusan Masalah
1. Apa yang Dimaksud Dengan Komunikasi Data ?
2. Kegunaan Jaringan dan Komunikasi Data Di Kehidupan Sekarang ini ?
3. Penerapan Komunikasi Data Di Kehidupan sehari hari ?
4. Aplikasi Komunikasi Data Apa Yang Dipakai Sekarang ini ?
C. Tujuan Penulisan
1. Mengetahui Perkembangan Komunikasi Serta Pengertian Komunikasi Data
2. Mengetahui Manfaat Jaringan Komunikasi Data Di Kehidupan Sehari hari
3. Mengetahui Penerapan Yang Terjadi Pada Saat Berkomunikasi
4. Mengetahui Media Yang Biasa Digunakan Dalam Komunikasi Data
BAB II
PEMBAHASAN
A. Pengertian Komunikasi Data
Komunikasi data adalah proses pengiriman dan penerimaan data/informasi dari dua atau lebih device (alat,seperti komputer/laptop/printer/dan alat komunikasi lain)yang terhubung dalam sebuah jaringan melalui beberapa media. Media tersebut dapat berupa kabel coaksial, fiber optic (serat optic), microware dan sebagainya. Baik lokal maupun yang luas, seperti internet. Komunikasi data merupakan gabungan dari beberapa teknik pengolahan data. Dimana telekomunikasi dapat diartikan segala kegiatan yang berhubungan dengan penyaluran informasi dari satu titik ke titik lain. Sedangkan pengolahan data adalah segala kegiatan yang berhubungan dengan pengolahan data menjadi informasi yang berguna bagi user.
Dari keterangan diatas dapat diambil kesimpulan bahwa data tersebut merupakan bahan yang akan diolah menjadi suatu bentuk yang lebih berguna dan lebih mempunyai arti. Sedangkan informasi adalah hasil pengolahan data atau hasil proses dari data tersebut. Adapun tujuan dari komunikasi data adalah sebagai berikut :
1. Memunkinkan pengiriman data dalam jumalh besar efisien, tanpa kesalahan dan ekomis dari suatu tempat ketempat yang lain.
2. Memungkinkan penggunaan sistem komputer dan perlatan pendukung dari jarak jauh (remote computer use).
3. Memungkinkan penggunaan komputer secara terpusat maupun secara tersebar sehingga mendukung manajemen dalam hal kontrol, baik desentralisasi ataupu sentralisasi.
4. Mempermudah kemungkinan pengelolaan dan pengaturan data yang ada dalam berbagai mcam sistem komputer.
5. Mengurangi waktu untuk pengelolaan data. 6. Mendapatkan da langsung dari sumbernya. 7. Mempercepat penyebarluasan informasi.
B. Kegunaan Jaringan dan Komunikasi Data
Dengan adanya komunikasi data, kita tidak perlu pergi ke tempat tujuan untuk memberikan data, tetapi cukup dengan hanya duduk di depan komputer atau peralatan yang mendukung kita dapat mengirimkan data berupa pesan, transaksi atau video dalam waktu yang singkat. Dalam dunia komunikasi data, banyak manfaat yang dapat di terapkan , yaitu :
1. Data Sharing, Dengan adanya fasilitas ini, setiap komputer dapat menggunakan data pada komputer lain sehingga akan menghemat waktu dan memudahkan suatu pekerjaan, terlebih lagi jika jarak antarkomputer berjauhan.
2. Device Sharing, User bisa membagi piranti-piranti dikomputernya dalam jaringan. Misalnya piranti-piranti seperti printer, CD-ROM, dan hard disk. Ketika dipasangkan dalam jaringan computer bisa menshare piranti di computer mereka yang memungkinkan pengguna computer lain mengakses piranti tersebut seolah berada dikomputer mereka sendiri. Dengan ini, penggunaan sebuah piranti akan lebih efisien misalnya satu buah printer bisa dipakai oleh banyak pengguna computer yang terhubung ke jaringan.
3. Paperless, Adanya penghematan karena berkurangnya penggunaan kertas dalam berkomunikasi
4. Hubungan antara perangkat yg berbeda, memungkinkan user untuk berkomunikasi dengan berbagai media, seperti email dan konferensi video. Hal ini memungkinkan karena teks, suara, gambar, dan video dapat ditrnsmisikan di sepanjang jaringan komputer sebagai data. Komunikasi tersebut dapat dilakukan di jaringan komputer local maupun internet.
Komunikasi membantu proses penyampaian informasi yang diperlukan individu dan atau kelompok untuk mengambil keputusan dengan meneruskan data dan menilai pilihan-pilihan alternatif. Komunikasi bertindak untuk mengendalikan perilaku anggota dalam beberapa cara, setiap organisasi mempunyai wewenang dan garis panduan formal yang harus dipatuhi oleh karyawan. Komunikasi membantu perkembangan motivasi dengan menjelaskan para karyawan apa yang harus dilakukan bagaimana mereka bekerja baik dan apa yang dapat dikerjakan untuk memperbaiki kinerja jika itu di bawah standar.
Bagi sebagian komunitas, mereka memerlukan interaksi social, komunikasi yang terjadi di dalam komunitas itu merupakan cara anggota untuk menunjukkan kekecewaan dan rasa puas. Oleh karena itu, komunikasi menyiarkan ungkapan emosional dari perasaan dan sebagai alat untuk memenuhi kebutuhan sosial. Komunikasi data seperti halnya orang yang saling berkomunikasi, yang melibatkan komponen : pesan, pengirim, media dan penerima.
Protokol adalah sebuah aturan atau standar yang mengatur atau mengijinkan terjadinya hubungan, komunikasi, dan perpindahan data antara dua atau lebih titik komputer. Protokol dapat diterapkan pada perangkat keras, perangkat lunak atau kombinasi dari keduanya. Pada tingkatan yang terendah, protokol mendefinisikan koneksi perangkat keras.
C. Penerapan Komunikasi Data
Komunikasi data dalam kehidupan sehari-hari sangat dibutuhkan. Karena sangat membantu proses suatu pekerjaan agar dapat berjalan lancar dan tidak memakan waktu yang cukup lama. Komunikasi data biasanya di gunakan dalam dunia bisnis dan dunia pendidikan.
1. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perusahaan
Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi banyak digunakan para usahawan. Kebutuhan efisiensi waktu dan biaya menyebabkan setiap pelaku usaha merasa perlu menerapkan teknologi informasi dalam lingkungan kerja. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi menyebabkan perubahan bada kebiasaan kerja. Misalnya penerapan Enterprice Resource Planning (ERP). ERP adalah salah satu aplikasi perangkat lunak yang mencakup sistem manajemen dalam perusahaan.
2. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Dunia Bisnis
Dalam dunia bisnis Teknologi Informasi dan Komunikasi dimanfaatkan untuk perdagangan secara elektronik atau dikenal sebagai E-Commerce. E-Commerce adalah perdagangan menggunakan jaringan komunikasi internet.
3. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Perbankan
Dalam dunia perbankan Teknologi Informasi dan Komunikasi adalah diterapkannya transaksi perbankan lewat internet atau dikenal dengan Internet Banking. Beberapa transaksi yang dapat dilakukan melalui Internet Banking antara lain transfer uang, pengecekan saldo, pemindahbukuan, pembayaran tagihan, dan informasi rekening.
4. Penerapan Teknologi Informasi dan Komunikasi dalam Pendidikan
Teknologi pembelajaran terus mengalami perkembangan seirng perkembangan zaman. Dalam pelaksanaan pembelajaran sehari-hari Makalah Teknologi Informasi dan Komunikasi sering dijumpai kombinasi teknologi audio/data, video/data, audio/video, dan internet. Internet merupakan alat komunikasi yang murah dimana memungkinkan terjadinya interaksi antara dua orang atau lebih. Kemampuan dan karakteristik internet memungkinkan terjadinya proses belajar mengajar jarak jauh (E-Learning) menjadi lebih efektif dan efisien sehingga dapat diperoleh hasil yang lebih baik.
Terhadap kehidupan bermasyarakat proses penggunaan teknologi informasi dan komunikasi merupakan dasar yang muncul dan dikenal sebagai Informatika Masyarakat. Masyarakat informatika melibatkan diri lebih dari sekedar pengadopsian teknologi informasi dan komunikasi di dalamnya, tetapi ikut dalam penerapan teknologi informasi dan komunikasi demi keuntungan masyarakat lokal.
Sebagai satu bidang akademik, masyarakat informatika mengambil sumber daya dan partisipan dari serangkaian latar belakang, termasuk Ilmu Komputer, Manajemen, Ilmu Informasi dan Perpustakaan, Perencanaan, Sosiologi, Pendidikan, Kebijakan Sosial, dan penelitian Pedesaan, Regional, dan Pembangunan. Masyarakat informatika adalah bagian dari struktur masyarakat di dunia yang muncul dan memiliki peran di sejumlah tingkat fundamental dalam masyarakat yang berkembang.
Proses komunikasi data, baik itu yang memerlukan data dengan kapasitas besar ataupun kecil. Misalnya seperti yang biasa kita lakukan setiap saat yaitu proses pengiriman sms dan e-mail, itu juga termasuk dalam proses komunikasi data hanya saja kapasitas pesan datanya terbilang kecil. Namun untuk yang berkapasitas besar juga sangat banyak sekali, misalnya kebiasaan pengiriman data dalam suatu perusahaan, misalnya suatu perusahaan yang besar yang telah membuka cabang diberbagai Negara, maka kemungkinan besar sering melakukan proses komunikasi data.
Sekalipun komunikasi data telah dan terus dikembangkan sedemikian rupa, namun tetap saja terdapat beberapa masalah dalam proses komuniksi data, diantaranya sebagai berikut:
1. Terjadinya attenuasi atau melemahnya kekuatan sinyal karena gangguan cuaca maupun jarak yang jauh melalui medium transmisi.
2. Terjadinya delay distorsi karena kecepatan sinyal yang melalui medium berbeda-beda sehingga tiba pada penerima dengan waktu yang berbeda pula. Hal ini merupakan hal yang kritis bagi data digital yang dibentuk dari sinyal-sinyal dengan frekuensi-frekuensi yang berbeda -beda sehingga menyebabkan terjadinya intersymbol interference.
3. Terjadinya noise yang merupakan tambahan sinyal yang tidak diinginkan yang masuk diantara transmisi dan penerima.
Dari beberapa contoh Komunikasi Data yang sering atau yang sudah pernah terjadi didalam kehidupan sehari-hari di atas, dapat disimpulkan bahwa Komunikasi Data tersebut dapat berupa Informasi-informasi yang disampaikan, atau cara penyampaian informasi yang bermacam-macam cara seperti contoh penyampaian informasi melalui alat/media komunikasi data.
Selain itu dalam kehidupan sehari-hari, berkomunikasi yang baik sangat dianjurkan guna membina hubungan yang baik,berkomunikasi dapat dengan bicara/ ungkapan secara langsung atau dapat juga Merupakan komunikasi berupa data yang dikirimkan melalui saluran komunikasi
D. Media Komunikasi Data
Transmisi data adalah proses pengiriman data dari sumber ke penerima data. Dalam komunikasi data, pada saat mentransmisikan data, ada beberapa hal yang harus diperhatikan dalam proses ini, yaitu :
1. Media transmisi yang digunakan
2. Kapasitas channel transmisi
3. Type channel transmisi
4. Kode transmisi yang digunakan
5. Mode transmisi
6. Protokol perangkat lunak
7. Penanganan kesalahan transmisi
Media Transmisi / Komunikasi Yang biasa Digunakan , Terutama pada Beberapa Jaringan yaitu :
1. Kabel UTP (Unshielded Twister Pair), Guna kabel UTP ini adalah untuk menghubungkan beberapa computer untuk membuat suatu jaringan
2. Kabel Koaksial, Kabel ini juga termasuk pada saat membuat sebuah jaringan.
3. Fiber Optik, dihubungkan untuk membuat jaringan yang luas khususnya. Salah satu contoh dari fiber optic yang dibuat oleh sebuah perusahaan TELKOM di seluruh indonesia.
4. Radiasi Elektromagnetik
BAB III
PENUTUP
A. Kesimpulan
Komunikasi data adalah transmisi atau proses pengiriman dan penerimaan data dari dua atau lebih device (sumber), melalui beberapa media. Media tersebut dapat berupa kabel koaksial, fiber optic (serat optic) , microware dan sebagainya. Komunikasi data juga terbagi kedalam beberapa jenis, yaitu komunikasi data analog dan juga komunikasi data digital. Adapun jenis berdasarkan medianya ada komunikasi data terreistrial yaitu komunikasi data dengan menggunakan media kabel tembaga dan nirkabel, sementara jenis lainnya yaitu komunikasi data melalui satelit, contohnya komunikasi data dalam dengan media wifi, internet,dll.
Media komunikasi data yang banyak dimanfaatkan diantaranya ada media kabel tembaga, microwave, wireless, dan yang terbaru yaitu media fiber optic (serat kaca). Dari sekian banyak media yang ada, media yang memiliki beberapa kemampuan yang menonjol dimiliki oleh media fiber optic.
Komunikasi Data yang sering atau yang sudah pernah terjadi didalam kehidupan sehari-hari di atas, dapat disimpulkan bahwa Jaringan Komunikasi Data tersebut dapat berupa Informasi-informasi yang disampaikan, atau cara penyampaian informasi yang bermacam-macam cara seperti contoh penyampaian informasi melalui alat/media komunikasi data. Selain itu dalam kehidupan sehari-hari, berkomunikasi yang baik sangat dianjurkan guna membina hubungan yang baik,berkomunikasi dapat dengan bicara/ ungkapan secara langsung atau dapat juga Merupakan komunikasi berupa data yang dikirimkan melalui saluran komunikasi.
Proses komunikasi data sangat komplek dan sering terjadi dalam keseharian kita, namun yang perlu digaris bawahi komunikasi data bukan komunikasi informasi, karena pada dasarnya dua hal tersebut sangat berlainan.
B. Saran
Dengan semakin berkembangnya komunikasi data pada zaman sekarang ini, kita diharapkan mampu memilih dengan teliti mana yang bermanfaat dan yang kurang bermanfaat, agar dengan berkembangnya komunikasi data ini dapat kita maksimalkan sebaik mungkin tidak hanya tergerus oleh arus perkembangan zaman. Hendaknya kita lebih bijak dalam segala hal, termasuk dalam aktivitas penggunaan teknik modulasi dan komponen komunikasi data dalam jaringan didalam komputer. Jika kita menggunakan internet dengan baik dan benar maka akan memudahkan kita dalam pekerjaan. Sebaliknya jika kita menggunakan untuk hal yang buruk maka akan merugikan diri kita sendiri bahkan orang lain.
DAFTAR PUSTAKA
Stallings, William. 2001. Komunikasi Data Dan Komputer. Jakarta.Salemba Teknika
Hajar, Siti. 2011. Komunikasi Data.http:// sitihajarrukayya. blogspot. com (di akses pada tanggal 25 Desember 2016)
Ghie, AA. 2012. Komunikasi Data. http:// campusti. blogspot. com (di akses pada tanggal 25 Desember 2016)
Nurjanah, Noenu. 2013. Manfaat Komunikasi Data. http://nhoeelektronika. blogspot. com (di akses pada tanggal 26 Desember 2016)
Santoso, Abud. 2013. Media Komunikasi Data. Http://asus87. com (di akses pada tanggal 26 Desember 2016)
http://www. google. com
No comments:
Post a Comment